Satgas 2 Pam Bandara Atensi Keberangkatan Delegasi GPDRR di Terminal Domestik Bandara Ngurah Rai

Featured News Operasi Kepolisian Pengamanan Sat Sabhara
330 Dilihat

Polda Bali, Polres Bandara – Personil Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai yang terploting Satgas 2 Pam Bandara melaksanakan pengamanan keberangkatan delegasi Global Platform For Disaster Risk Reduction 2022 (GPDRR) melalui keberangkatan domestik Bandara I Gusti Ngurah Rai, jumat (27/5/2022).

Personil yang melaksanakan pengamanan dilakukan dengan penjagaan maupun mobile di sekitar areal terminal keberangkatan domestik.

Menurut Perwira Pengendali (padal) Sub Satgas terminal domestik AKP I Kadek Darmawan mengatakan personil yang menempati terminal domestik mulai melakukan pengamanan antisifasi keberangkatan delegasi GPDRR.

“Sejak hari kemarin (26/5) kita sudah mulai atensi terminal keberangkatan domestik,”ucapnya.

Ia juga menambahkan, keberangkatan para delegasi ini melalui terminal domestik waktunya tidak begitu pasti mengenai jadwal keberangkatannya kecuali Head Of Delegation (HOD) karena termasuk pejabat Vip.

“Waktunya ndak pasti, namun demikian personil tetap kita stanbykan di terminal keberangkatan domestik agar semua dapat berjalan aman dan lancar,”pungkasnya. (bdr33.1)