Personil Bandara Pam Kedatangan Delegasi MSG RSS WGM di Terminal Internatinal Bandara Ngurah Rai

Featured News Lainnya Pelayanan Masyarakat Pengamanan Sat Sabhara
125 Dilihat

Polda Bali, Polres Bandara – Personil Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai melaksanakan pengamanan kedatangan delegasi Melanesian Superhead Group Regional Security Strategi Working Group Meeting (MSG RSS WGM) di terminal kedatangan international Bandara I Gusti Ngurah Rai, minggu (5/6/2022).

Iptu I Kadek Supendodi, S.H., M.H., selaku Perwira Pengawas (Pawas) seijin Kapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai mengatakan yang melaksanakan pengamanan kedatangan delegasi MSG RSS WGM ini dilakukan di dua lokasi masing-masing Loading Dock dan terminal kedatangan international.

“Kami antisifasi juga kedatangan delegasi melalui terminal kedatangan international dan di Loading Dock juga kita standbykan personil,”katanya.

Menurut Pawas, menurut informasi juga bahwa kedatangan delegasi tersebut tidak semuanya melalui Loading Dock sehingga pengamanan juga dilakukan di terminal international.

“Koordinasi juga tetap kami lakukan secara intens dengan panitia penjemputan sehingga semua delegasi bisa terpantau kedatangannya,”pungkasnya. (bdr33.1)