Polres Bandara Gelar Patroli KRYD di Terminal Internasional I Gusti Ngurah Rai

Featured News Kapolres Lainnya Patroli
7 Dilihat

Badung — Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai menggelar patrol KRYD pada Sabtu (26/4/2025), dengan menyusuri area Terminal Kedatangan dan Keberangkatan Internasional Bandara I Gusti Ngurah Rai.

BACA JUGA :

Polres Bandara Intensifkan Patroli Malam untuk Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Medan Berat Tak Surutkan Langkah Tim Operasi AB Moskona 2025 dalam Misi Kemanusiaan

Ps Kasi Humas Ipda I Gede Suka Artana, S.H., seizin Kapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai Kombes Pol. I Komang Budiartha, S.I.K., menyampaikan bahwa kegiatan ini menyasar pengguna jasa bandara, sopir taksi, serta kendaraan roda empat termasuk mobil boks dan barang bawaannya.

“Petugas memberikan teguran kepada beberapa pengguna jasa bandara yang melanggar ketentuan, serta kepada sopir taksi dan pengemudi kendaraan pribadi yang menurunkan penumpang tidak pada tempatnya,” jelasnya.

Ia menambahkan, pemeriksaan dilakukan secara selektif dan humanis dengan tujuan untuk menjaga ketertiban serta memastikan keamanan di area bandara. “Tidak ditemukan barang-barang berbahaya seperti senjata tajam, bahan peledak, maupun benda mencurigakan lainnya. Kegiatan berlangsung dalam situasi aman, tertib, dan lancar,” terangnya.

“Kami mengimbau seluruh pengguna jasa bandara untuk senantiasa mematuhi peraturan yang berlaku demi kelancaran dan kenyamanan bersama,” pungkasnya. (hms25)